
Untuk kali pertama dalam sejarah, Inggris bakal diperkuat tiga pemain dengan 100 international caps di satu laga. Itu kalau sang manajer Roy Hodgson menurunkan Lampard dalam partai krusial kualifikasi zona Eropa melawan tuan rumah Ukraina, Rabu (11/9) pukul 1:45 WIB.

Lampard, 35, melakoni penampilannya yang ke-99 di pentas internasional kala Inggris menghantam Moldova 4-0 Sabtu (07/9) dini hari kemarin. Di Kiev nanti, dia diyakini bakal menjadi starter bersama dua 'centurion' Inggris lainnya, yakni kapten Steven Gerrard (33) dan bek Ashley Cole (32).
Dengan trio ini di atas lapangan, Lampard yakin sang pemimpin Grup H Inggris, yang unggul satu poin atas peringkat tiga Ukraina, akan memiliki pengalaman yang dibutuhkan untuk mengatasi atmosfer penuh tekanan dalam laga vital tersebut.
"kami berharap bisa menggunakan pengalaman itu," kata Lampard seperti dikutip situs resmi FIFA.
"Steven dan Ashley sudah luar biasa dalam membela negara. Saya ingin seperti mereka. Namun, yang paling penting, kami bertiga harus menuangkan semua pengalaman itu di atas lapangan dan menunjukkan bahwa kami bisa meraih hasil sempurna," tegas gelandang Chelsea tersebut.
Pada pertemuan sebelumnya di Wembley, Inggris ditahan imbang oleh Ukraina. Di Euro 2012 lalu, Inggris cuma bisa menang tipis. Melihat sejarah terkini, bentrokan di Kiev tengah pekan nanti pun sepertinya bakal berjalan sengit. (fifa/gia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 8 September 2013 16:00
-
Piala Dunia 8 September 2013 15:30
-
Piala Dunia 8 September 2013 14:15
-
Piala Dunia 8 September 2013 10:00
-
Piala Dunia 8 September 2013 01:00
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 04:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 23 Maret 2025 03:45
-
piala dunia 23 Maret 2025 03:15
-
piala dunia 22 Maret 2025 21:16
-
piala dunia 22 Maret 2025 15:10
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:48
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:14
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...