Lampard Akan Putuskan Masa Depannya Usai Piala Dunia

Lampard Akan Putuskan Masa Depannya Usai Piala Dunia
Frank Lampard (c) AFP
Bola.net - Gelandang timnas Inggris, Frank Lampard mengungkapkan bahwa keputusan terkait masa depannya akan dia putuskan usai gelaran Piala Dunia 2014.

Masa depan Lampard memang menjadi perbincangan banyak kalangan musim panas ini. Setelah tak lagi menjadi bagian dari skuat Chelsea musim depan, Lampard juga disebut bakal pensiun dari timnas Inggris.

Namun Lampard menegaskan bahwa saat ini dirinya hanya fokus untuk memperkuat Inggris di Piala Dunia. Keputusan akan dia ambil usai gelaran Piala Dunia di Brasil tersebut.

"Saya belum membuat keputusan terkait masa depan saya. Saya senang terlibat dalam pertandingan dan ambil bagian di Piala Dunia ketiga saya," ujarnya.

Ini adalah sebuah pertandingan besar bagi kami. Bukan tentang kualifikasi tapi tentang kebanggaan setiap pemain dan staf. Kami ingin melakukannya dengan baik. Setelah itu. saya akan membuat keputusan tentang masa depan saya," tandasnya.[initial]

 (tds/dzi)