
Bola.net - Sebuah keyakinan diungkapkan oleh Conor Coady. Bek Timnas Inggris itu optimistis bahwa The Three Lions sanggup untuk menjadi juara Piala Dunia 2022 meski performa mereka sedang kurang oke.
Seperti yang sudah diketahui, Timnas Inggris merupakan salah satu unggulan di Piala Dunia 2022. Pasukan Gareth Southgate itu dinilai kandidat kuat juara setelah mereka jadi runner up Euro 2020 silam.
Namun jelang pertandingan ini performa Inggris cukup meresahkan. The Three Lions tercatat gagal meraih kemenangan di enam laga terakhir mereka, di mana mereka harus terdegradasi dari UEFA Nations League A.
Advertisement
Coady sendiri menegaskan bahwa timnya tidak ambil pusing dengan tren negatif mereka baru-baru ini. Ia yakin timnya masih bisa bicara banyak di Qatar nanti.
Simak komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Tidak Berdampak
Kepada BBC Sports, Coady mengakui bahwa timnya sadar betul bahwa mereka tengah berada dalam situasi yang kurang apik.
Namun ia menegaskan bahwa timnya sama sekali tidak berkecil hati dan ciut untuk tampil di Qatar hanya karena mereka mendapatkan sejumlah hasil minor.
"Saya rasa hasil-hasil tersebut tidak mempengaruhi kepercayaan diri kami," ujar Coady.
Satu Tujuan
Lebih lanjut, Coady menyebut bahwa hasil-hasil buruk tersebut membuat Inggris semakin termotivasi di Piala Dunia 2022.
Ia menyebut hasil-hasil buruk itu membuat The Three Lions semakin termotivasi untuk berprestasi di Piala Dunia 2022, yaitu menjadi juara di Qatar.
"Ya, kami memang tidak mendapatkan apa yang kami inginkan dalam beberapa bulan terakhir, namun kami tahu apa yang ingin kami raih saat ini, yaitu menjadi juara [Piala Dunia 2022]," ia menandaskan.
Lawan Pertama
Timnas Inggris saat ini mempersiapkan diri untuk pertandingan pertama di grup B. Mereka akan mendapatkan lawan yang cukup berat.
Anak asuh Gareth Southgate itu akan berhadapan dengan Timnas Iran pada hari Senin (21/11/2022) malam nanti.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup B Piala Dunia 2022
(BBC Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 17 November 2022 23:05
-
Piala Dunia 17 November 2022 22:58
Nonton Murah dan Mudah Piala Dunia 2022 di Vidio dengan Paket Berlangganan
-
Piala Dunia 17 November 2022 22:18
Kyle Walker Bakal Absen di Laga Pertama Timnas Inggris di Piala Dunia 2022
-
Piala Dunia 17 November 2022 21:50
Tantangan First Touch ala Timnas Brasil: Antony Bikin Ngakak, Neymar Juaranya
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 22 Maret 2025 08:41
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...