Klinsmann: Performa Howard Fenomenal

Klinsmann: Performa Howard Fenomenal
Jurgen Klinsmann. (c) AFP
Bola.net - Pelatih kepala Amerika Serikat, Jurgen Klinsmann, memberikan pujian khusus pada Tim Howard, yang tampil luar biasa saat menghadapi Belgia di 16 besar Piala Dunia 2014.

Penjaga gawang yang bermain untuk Everton itu total membuat 15 penyelamatan dan memecahkan rekor Piala Dunia. Meski pada akhirnya Amerika tetap menelan kekalahan 1-2, Klinsmann tetap melayangkan pujian untuk Howard.

"Sulit bagi kami untuk menelan kekalahan usai 120 menit memberikan segalanya. Namun pertandingan ini punya segalanya, seperti sebuah thriller," tutur Klinsmann pada FIFA.com.

"Tim Howard melakukan hal fenomenal malam ini, ia luar biasa, dan mengagumkan. Ia membuat kami terus bertahan di permainan ini. Ia menjalani pertandingan yang luar biasa dan anda harus memberikannya pujian," pungkasnya.

Amerika Serikat harus mengakui keunggulan Belgia melalui gol yang dicetak oleh Kevin de Bruyne dan Romelu Lukaku. [initial]

 (fifa/rer)