Kelas! Henderson Beri Semangat Kepada James yang Sedih

Kelas! Henderson Beri Semangat Kepada James yang Sedih
Jordan Henderson (c) AFP

Bola.net - - Rivalitas hanya berlaku di pertandingan, ungkapan itu mungkin bisa menggambarkan perlakuan gelandang Inggris, Jordan Henderson, kepada bintang Kolombia, James Rodriguez. Pemain Liverpool tersebut memberikan semangat kepada James usai pertandingan.

Laga babak 16 besar antara Inggris dengan Kolombia berjalan dengan ketat, dan kedua tim harus bermain imbang hingga babak adu penalti. Penyelamatan heroik Jordan Pickford pun membuat The Three Lions keluar sebagai pemenang.

Kekuatan Kolombia pun sejatinya berkurang banyak karena James tidak bisa tampil. Punggawa Bayern Munchen tersebut tidak diturunkan lantaran mengalami cedera saat membela negaranya di fase grup kontra Senegal.

1 dari 3 halaman

James Sempat Riang

James Sempat Riang

James sempat menampakkan wajah riangnya setelah rekannya, Yerry Mina, membuka kembali peluang menang negaranya berkat golnya di menit-menit akhir. Sebelumnya, Inggris sudah unggul lebih dulu berkat gol Harry Kane dari titik putih pada menit ke-57.

Laga terus berjalan dengan ketat, dan kedua tim tak mampu mengubah kedudukan sehingga pertandingan pun harus ditentukan melalui adu penalti. Kolombia pun dinyatakan kalah setelah Mateus Uribe dan Carlos Bacca gagal melaksanakan tugasnya.

Kegagalan tersebut lalu membuat James patah hati dan duduk termenung di bangku cadangan Kolombia. Tanpa ada satu pun pemain yang menghibur di sisinya.
2 dari 3 halaman

Beri Semangat Ke James

Beri Semangat Ke James

Tetapi, ada satu pemain Inggris yang memberinya semangat kala dirinya sedang tertunduk lesu. Dia adalah Jordan Henderson, yang eksekusi penaltinya berhasil ditepis dengan baik oleh kiper Kolombia, David Ospina.

Usai kemenangan ini, skuat asuhan Gareth Southgate tersebut akan langsung melakukan persiapan untuk menghadapi Swedia di babak perempat final. Laga tersebut akan berlangsung hari Sabtu (7/7) malam nanti di Samara Arena.