Kegagalan Pahit dan Besarnya Kekecewaan Italia

Kegagalan Pahit dan Besarnya Kekecewaan Italia
Pemain Italia, Domenico Berardi, dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Irlandia Utara yang digelar pada Selasa (16/11/2021) dini hari. (c) AP Photo

Bola.net - Italia gagal merebut tiket langsung ke putaran final Piala Dunia 2022. Mereka harus menempuh babak play-off terlebih dahulu jika ingin lolos ke Qatar tahun depan.

Selasa (16/11/2021), Italia ditahan imbang Irlandia Utara dengan skor 0-0 dalam matchday 10 Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Hasil imbang inilah yang menghentikan langkah Italia.

Sebelum pertandingan, Italia ada di posisi memimpin. Mereka butuh kemenangan untuk memastikan diri sebagai juara Grup C dan berhak lolos langsung ke putaran final Piala Dunia.

Sayangnya Italia bermain buruk dan hanya bisa mengamankan hasil imbang.

1 dari 2 halaman

Kegagalan pahit, kekecewaan Italia

Tentu kegagalan Italia ini mendapatkan sorotan lebih. Pasalnya, mereka adalah juara Euro 2020 lalu. Italia masih dianggap sebagai salah satu tim terkuat Eropa.

Hasil ini menunjukkan bahwa level Italia merosot drastis. Kemerosotan inilah yang mengecewakan seperti yang dijelaskan Andrea Belotti.

"Ada kegagalan pahit dan kekecewaan besar, sebab kami memegang kualifikasi di tangan kami, tapi terkadang sepak bola bisa berubah cepat seperti demikian. Ini sangat mengecewakan," ujar Belotti kepada RAI Sport.

2 dari 2 halaman

Bolanya gak mau masuk!

Ada beberapa hal yang memengaruhi kegagalan Italia. Belotti juga mengakui bahwa para penyerang tidak bisa bermain maksimal memanfaatkan peluang, termasuk dirinya.

"Kami harus memikul beban kesalahan, bukan hanya untuk laga hari ini, melainkan juga untuk banyaknya peluang yang kami buang saat melawan Swiss lalu," lanjut Belotti.

"Kami menciptakan begitu banyak peluang dalam beberapa pertandingan terakhir, tapi bolanya tidak mau masuk," tandasnya.

Sumber: RAI Sport, Football Italia