
- Lagi-lagi, Inggris gagal meraih trofi Piala Dunia 2018 setelah mereka tumbang di tangan Kroasia di laga semifinal hari Kamis (12/7) dini hari tadi. Sang kiper, Jordan Pickford, menganggap kurangnya ketajaman lini depan sebagai penyebabnya.
Kieran Trippier membuat skuat asuhan Gareth Southgate tersebut sempat berada di posisi yang lebih baik, dengan golnya pada menit kelima. Sayangnya, skor berubah menjadi 1-1 setelah Ivan Perisic menyarangkan bola di babak kedua.
Kedua tim gagal mengubah kedudukan hingga wasit meniup peluit panjang tanda waktu normal berakhir. Pada babak perpanjangan waktu, Mario Mandzukic mengubur harapan Inggris dengan golnya pada menit ke-105. (goal/yom)
1 dari 3 halaman
Harusnya Bisa Tambah Gol
"Kami butuh gol selanjutnya untuk mengubah kedudukan. Kami punya beberapa peluang bagus," ujar Pickford kepada ITV usai pertandingan.
"Dan saya merasa bila kami mendapatkan gol sebelum jeda babak pertama atau di babak kedua perpanjangan waktu, kami mungkin punya kesempatan untuk menang," lanjutnya.
2 dari 3 halaman
Sudah Berusaha Maksimal
"Saya selalu mencoba membantu tim, dan sayangnya gol kemenangan itu berada di situasi satu-lawan-satu," tambahnya.
"Sekarang, anda harus melihat ke depan dan menunjukkan kebanggaan serta semangat yang kami miliki," pungkasnya.
Walaupun kalah, namun Inggris masih harus menjalani satu partai lagi melawan Belgia pada hari Sabtu (14/7) malam nanti. Kedua negara sempat bertemu di fase grup, di mana Belgia menang dengan skor 1-0.
3 dari 3 halaman
Saksikan Juga Video Ini
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 11 Juli 2018 17:14
Battle of WAGs Semi Final Piala Dunia 2018: Kroasia vs Inggris
-
Piala Dunia 11 Juli 2018 16:07
-
Piala Dunia 11 Juli 2018 15:58
Didukung Faktor Nonteknis, Inggris Dijagokan Kalahkan Kroasia
-
Piala Dunia 11 Juli 2018 15:33
-
Piala Dunia 11 Juli 2018 15:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 13:16
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:15
-
piala dunia 19 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...