Kane: Inggris Tak Cukup Bagus

Kane: Inggris Tak Cukup Bagus
Harry Kane (c) AFP

Bola.net - - Harry Kane berjanji akan melihat bagaimana mereka gagal menang atas 10 orang pemain Prancis, usai tim asuhan Gareth Southgate tumbang 2-3 di Stade de France semalam.

Striker Tottenham, yang menjadi kapten untuk kali kedua dalam empat hari terakhir, mencetak dua gol timnya. Namun aksi tersebut tak sanggup membuat Inggris menghindar dari kekalahan di kandang lawan.

Kane pun mengaku ia merasa frustrasi dengan penampilan timnya.

Harry KaneHarry Kane

"Ya, pastinya. Mencetak dua gol di kandang Prancis harusnya cukup. Kami harus menemukan cara untuk menang, terutama ketika mereka bermain dengan 10 orang. Kami tidak cukup bagus, kami akan lihat mengapa," tutur Kane di ITV.

Terkait gol ketiga Prancis, yang terjadi menyusul kesalahan dari Eric Dier, Kane menambahkan: "Begitulah cara kami bermain."

"Jika kami ingin bermain berani, kadang kesalahan seperti itu akan terjadi. Kami harus terus mengasahnya. Dier adalah pemain hebat, dan dia hanya tak beruntung."

"Hasil ini mengecewakan, sempat menyamakan kedudukan 2-2 dan mereka bermain dengan 10 orang, kami tak naik ke level berikutnya. Namun kami memang tak cukup bagus."