Kalah di 2010, Robben Tetap Bangga

Kalah di 2010, Robben Tetap Bangga
Arjen Robben. (c) AFP
Bola.net - Arjen Robben mengaku tetap bangga membela Belanda di turnamen Piala Dunia 2010 lalu meski harus menelan kekalahan di final saat menantang Spanyol.

Pemain berusia 30 tahun tersebut tidak akan menyesali kekalahan empat tahun yang lalu tersebut. Kini Robben sudah tidak sabar untuk membuka cerita baru di Piala Dunia 2014.

"Piala Dunia adalah sesuatu yang selalu istimewa dan saya sangat senang berada di Brasil kali ini," ujar Robben di situs FIFA.com.

"Afrika Selatan adalah turnamen yang sangat penting buat saya. Sangat jelas kami kecewa berat kalah di final, tapi saya masih sangat bangga dengan pencapaian kami bersama di turnamen itu."

Belanda akan kembali bertemu juara bertahan Spanyol pada laga pertama mereka di Piala Dunia 2014 dan setelah itu akan berhadapan Chile dan Australia.[initial]

 (gl/ada)