Jika Takut Lawan Spanyol, Italia Lebih Baik Tidak Ikut Piala Dunia

Jika Takut Lawan Spanyol, Italia Lebih Baik Tidak Ikut Piala Dunia
Carlo Tavecchio (c) AFP
Bola.net - Berada satu grup dengan Spanyol dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa tak lantas membuat Italia gentar.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh presiden FIGC (Federasi Sepak Bola Italia), Carlo Tavecchio. Pria berkacamata ini menegaskan kalau skuad asuhan Antonio Conte takut melawan Spanyol, lebih baik mereka tidak berangkat ke Piala Dunia 2018.

"Jika kita khawatir tentang mengalahkan Spanyol, maka tidak ada gunanya pergi ke Piala Dunia, seperti saat kita harus mengalahkan Argentina, Jerman, Brasil dan lainnya" tegas Tavecchio kepada Sky Sport Italia.

Selain Spanyol, tim lain tergabung dalam grup G bersama Italia antara lain, Albania, Israel, Macedonia, dan Liechtenstein. [initial]

 (foti/asa)