
Bola.net - - Jelang laga uji coba yang mempertemukan tim nasional Jerman dengan tim nasional Brasil, salah satu penyerang sayap Jerman, Leroy Sane menyebut bahwa timnya sudah sangat siap untuk menyuguhkan penampilan terbaik mereka.
Setelah bermain imbang dengan Spanyol pada uji coba pertama akhir pekan lalu, Sane berharap untuk menampilkan permainan yang lebih baik kontra Brasil. Sebab dia menilai dua tim tersebut sangat ideal untuk menilai kekuatan tim Jerman.
"Pelatih akan menyiapkan kami dengan baik untuk menghadapi lawan, Brasil sudah menjadi tim yang jauh lebih kuat dan memiliki skuat yang hebat meski tanpa Neymar," jelas Sane dikutip dari fourfourtwo.
"Masing-masing kami sangat bersemangat untuk melawan Brasil dan tentu kami ingin menang."
Bahkan, Sane berani menyebut bahwa skuat Jerman saat ini juga terus berkembang lebih baik daripada skuat yang menjuarai Piala Dunia 2014 lalu. Karenanya dia berharap mampu mengulangi prestasi yang sama.
"Timnas Jerman sudah memproduksi pemain yang sangat-sangat bagus. Kami mempunyai kombinasi pemain muda dan yang lebih tua."
"Hal ini membantu jika salah satu pemain muda diturunkan, dia pasti dapat mengatasi tekanan dan membantu tim," tandas dia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 25 Maret 2018 06:17
-
Piala Dunia 25 Maret 2018 02:01
-
Piala Dunia 25 Maret 2018 01:00
-
Piala Dunia 24 Maret 2018 23:00
-
Piala Dunia 24 Maret 2018 22:20
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...