Jelang Duel Pertama, Vidal Masih Meragukan

Jelang Duel Pertama, Vidal Masih Meragukan
Vidal hanya bisa melihat rekan satu timnya berlatih (c) AFP
Bola.net - Kondisi salah satu pemain kunci Chile, yakni Arturo Vidal masih diragukan untuk bisa tampil menghadapi Australia (14/06) di Piala Dunia 2014.

Menurut fifa.com Vidal tak ikut berlatih bersama rekan-rekan satu timnya di pemusatan latihan Chile di Belo Horizonte, Brasil hari ini (09/06), ia hanya melakukan jogging selama 15 menit kemudian menendang bola menggunakan kaki kirinya.

Selain Vidal tak ada masalah yang terlihat dalam latihan timnas Chile, penyerang Barcelona FC Alexis Sanchez juga terlihat berlatih normal meski ia mengalami masalah bahu.

Vidal sempat dimainkan selama 15 menit pada tengah pekan lalu kala Chile mengalahkan Irlandia Utara dengan skor 2-0, namun setelah itu ia tak pernah ikut latihan bersama timnas Chile.

Uji medis yang dilakukan Sabtu lalu mengungkapkan bahwa gelandang Juventus itu mengalami masalah pada tempurung lutut kanannya. [initial]

 (fifa/dct)