Janji Rodrigo de Paul Jadi Juara Piala Dunia 2022 di Sebuah Kertas

Janji Rodrigo de Paul Jadi Juara Piala Dunia 2022 di Sebuah Kertas
Selebrasi gelandang Argentina, Rodrigo de Paul usai jadi juara Piala Dunia 2022. (c) AP Photo/Manu Fernandez

Bola.net - Argentina yang jadi juara Piala Dunia 2022 membantu Rodrigo de Paul menepati janjinya dua bulan sebelumnya. Ya, ia berjanji akan memenangkan trofi berwarna emas itu dengan menuliskannya di sebuah kertas!

Argentina harus memerah keringat lebih dari 120 menit untuk bisa mengandaskan perlawanan Prancis. Kedua tim bermain imbang 3-3.

Laga kemudian dilanjutkan di babak adu penalti. Di babak inilah, Argentina mengunci gelar juara. Rodrigo de Paul dkk menang dengan skor 4-2.

Selepas laga berakhir, de Paul membagikan satu unggahan cerita menarik di akun Instagram pribadinya. Ia mengunggah kembali foto kertas yang tertulis janjinya dan tanda tangannya.

1 dari 3 halaman

Ditulis Dua Bulan Sebelumnya

Dalam kertas tersebut, De Paul menyebutkan janji serta harapannya untuk Argentina di Piala Dunia 2022. Ia menuliskannya dua bulan sebelumnya, tepat pada 18 September 2022.

“Saya Rodrigo de Paul (7). Hari ini 18/9/2022. Saya menandatangani kertas dan mengatakan bahwa kami akan memenangkan Piala Dunia dua bulan dari sekarang,” begitu terjemahannya.

Sontak, kertas tersebut pun menjadi populer. Janjinya dan harapannya terwujud.

2 dari 3 halaman

Bodyguard di Lapangan Tengah

Bodyguard di Lapangan Tengah

Rodrigo de Paul ditekel Adrien Rabiot di laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis di Lusail Stadium, Minggu (18/12/2022) malam WIB. (c) AP Photo/Petr David Josek

De Paul sendiri punya peran penting bagi Argentina sepanjang turnamen. Ia disebut sebagai bodyguard.

Pasalnya, pemain Atletico Madrid itu adalah sosok yang selalu mengamankan pertahanan Argentina dari ancaman lawan.

Squawka mencatat, De Paul mencatatkan 42 kali memenangkan kembali penguasaan dari lawan. Jumlah itu yang tertinggi di skuad Argentina.

3 dari 3 halaman

Kapten Terbaik

De Paul juga berterimakasih dengan Lionel Messi. Kapten Argentina itu disebutnya sebagai kapten terbaik yang pernah dimilikinya.

“Dia yang terbaik sepanjang sejarah. Dia telah menunjukkan itu sepanjang turnamen,” kata dia dilansir dari TyC Sports.

“Dia telah menunjukkan bahwa dia terbaik di usianya yang sekarang. Dia adalah kapten terbaik yang saya miliki,” tandasnya.

Sumber: Instagram, TyC Sports