Jadi Bintang Prancis, Mbappe Dipuji Legenda MU

Jadi Bintang Prancis, Mbappe Dipuji Legenda MU
Kylian Mbappe (c) AFP

Bola.net - - Kylian Mbappe sukses mencuri perhatian publik berkat aksinya saat membela Prancis kontra Argentina, Sabtu (30/6) kemarin. Berkat itu, ia mendapatkan pujian dari salah satu legenda Manchester United, Gary Neville.

Mbappe menjadi bintang setelah menyarangkan dua gol ke gawang yang dikawal oleh Franco Armani. Berkat itu, serta dua gol lainnya yang dicetak Antoine Griezmann serta Benjamin Pavard, Les Blues berhasil menang dengan skor 4-3.

Pemain berumur 19 tahun itu sendiri memang sudah tampil apik sejak awal musim ini. Bersama klub Prancis, Paris Saint-Germain, ia mencatatkan total 46 penampilan, membukukan 21 gol, serta menciptakan 16 assist di semua kompetisi.

1 dari 3 halaman

Pujian Neville Kepada Mbappe

Pujian Neville Kepada Mbappe

Penampilan apik yang ditunjukkan eks punggawa Monaco itu membuat Neville terkagum-kagum. Pria berumur 43 tahun itu mengaku akan mengingat penampilan sang pemain hari ini dalam beberapa tahun ke depan.

"Dia luar biasa. Kami semua tahu ke mana pikiran kami dalam tiga, empat, lima tahun nanti," ujar Neville kepada ITV.

"Dan bila kami melihat ke belakang dan dia sukses meraihnya, itu akan menjadi hari di mana kami semua mengingatnya sebagai momen yang menentukan," lanjutnya.
2 dari 3 halaman

Puji Mentalitas Mbappe

Puji Mentalitas Mbappe

Lebih lanjutnya, Neville juga mengaku bahwa dirinya terkesan dengan mentalitas Mbappe. Dan menurutnya, seorang pemain bisa dikatakan hebat jika mampu membuat timnya memenangkan laga besar, seperti apa yang dilakukan Mbappe kala melawan Argentina.

"Dia ada di lapangan dengan seseorang seperti Lionel Messi, di partai besar, dan dia memegang permainan di lehernya. Anda memikirkan seseorang yang sedang berjalan menjadi pemain hebat; mereka menang di pertandingan besar," tambahnya.

"Coba anda pikirkan Cristiano Ronaldo, apa yang ia lakukan di laga pertama melawan Spanyol. Apa yang Mbappe lakukan hari ini sangatlah luar biasa. Kepercayaan dirinya melonjak," pungkasnya.

Di umurnya yang masih terbilang belia, Mbappe sudah mendapatkan banyak torehan yang luar biasa. Hingga saat ini, ia telah mencatatkan 19 penampilan bersama timnas Prancis dan juga mencetak tujuh gol.