Italia Selalu Menang Atas Inggris di Piala Dunia

Italia Selalu Menang Atas Inggris di Piala Dunia
Marchisio dan De Rossi berselebrasi di depan bench Inggris (c) AFP
Bola.net - Italia baru pernah dua kali melawan Inggris di putaran utama Piala Dunia. Dua laga itu semuanya dimenangi Azzurri dengan skor sama persis, yaitu 2-1. Prosesnya pun serupa.

Pertama kali Italia menghadapi Inggris di Piala Dunia adalah dalam perebutan tempat ketiga di Piala Dunia 1990, di mana Italia menjadi tuan rumah. Pertemuan kedua tersaji dalam laga perdana mereka di Grup D Piala Dunia 2014. Italia kembali menang dan skornya juga sama.

Pada 7 Juli 1990 silam, Italia mengalahkan Inggris 2-1 dan finis sebagai juara tiga. Waktu itu, Roberto Baggio membawa Italia unggul dengan golnya di menit 71, lalu Inggris menyamakan kedudukan melalui David Platt menit 81. Kemenangan Italia racikan Azeglio Vicini ditentukan oleh penalti Salvatore Schillaci pada menit 86.



Beberapa tahun berselang, Italia bersua lagi dengan Inggris. Kali ini, laga tersaji di Arena da Amazania, Manaus, Brasil, Minggu (15/6). Italia besutan Cesare Prandelii menaklukkan pasukan Roy Hodgson juga dengan skor 2-1. Claudio Marchisio membawa Italia memimpin pada menit 35, lalu Three Lions menyamakan skor lewat Daniel Sturridge menit 37. Mario Balotelli kemudian memastikan kemenangan Italia dengan golnya di menit 50.



Pada laga Grup D berikutnya, Inggris akan menghadapi Uruguay di Sao Paulo, sedangkan Italia ditantang Kosta Rika di Recife. [initial]

 (bola/gia)