Iniesta: Spanyol Tak Akan Santai Main di 'Kampung' Saya

Iniesta: Spanyol Tak Akan Santai Main di 'Kampung' Saya
Iniesta akan tampil dengan timnas Spanyol di kampung halamannya di Albacete. (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta bakal menjalani laga versus Georgia, yang juga sekaligus pertandingan terakhir Spanyol di babak kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa, di kampung halamannya di Albacete.

Meski Spanyol sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia dengan status juara grup, Iniesta menolak bahwa dirinya dan tim akan 'bersantai' di laga nanti.

"Ini bukanlah laga persabahatan atau laga testimonial. Mungkin terasa istimewa bagi saya pribadi karena saya berasal dari daerah sini," ujar Iniesta pada AS.

"Namun demikian, kami akan tetap fokus pada pada usaha untuk bermain dengan baik, memberikan performa yang memuaskan untuk penonton dan mendapatkan kemenangan," pungkas gelandang Barcelona itu.

Iniesta juga belakangan sempat menjadi bahan pembicaraan di Spanyol karena ia tak kunjung menandatangani perpanjangan kontrak dengan Barcelona. Manchester United dan Manchester City dikabarkan siap untuk memanfaatakan kebimbangan Iniesta. [initial]

 (as/rer)