Ini Harapan Neymar di Hari Ulang Tahunnya

Ini Harapan Neymar di Hari Ulang Tahunnya
Neymar (c) AFP

Bola.net - - genap berusia 25 tahun pada hari Minggu, 5 Februari 2017. Mega bintang asal itu mengaku masih memendam banyak cita-cita yang sampai saat ini belum bisa diwujudkannya.

Dalam usia yang relatif masih muda, Neymar sudah memiliki catatan yang luar biasa bagus bagi timnas Brasil. Penyerang Barcelona itu saat ini sudah mencatatkan 50 gol bagi timnas Brasil atas namanya. Saat ini hanya Romario (55 gol), Ronaldo, 62 gol dan Pele (77 gol) saja yang jumlah golnya bagi timnas Brasil lebih banyak dari Neymar.

Salah satu penyesalan terbesar Neymar adalah kegagalannya tampil di semifinal Piala Dunia 2014. Neymar mengalami cedera di babak perempat final menghadapi Kolombia dan hanya bisa menyaksikan timnya dibantai oleh Jerman dengan skor 1-7, salah satu kekalahan paling memalukan Brasil.

Meski demikian, Neymar menegaskan tidak khawatir dengan kegagalan Brasil saat itu. Neymar lebih memilih berpikir positif dan melihat peluang yang masih ada saja. Neymar percaya ia masih bisa membawa Brasil meraih banyak trofi.

"Saya tidak khawatir. Tapi saya memang sudah memulai memikirkan soal Piala Dunia. Saya seorang pemimpi. Saya tidak bisa berhenti berpikir, membayangkan bagaimana rasanya bisa memenangkan Piala Dunia. Saya akan bekerja keras sehingga saya bisa siap menjalani Piala Dunia 2018. Saya punya banyak ambisi. Masih ada banyak hal yang harus dilakukan dan banyak trofi yang bisa kami menangkan," terang Neymar dalam wawancara bersama Red Bull Content Pool.

Neymar menambahkan bahwa bisa bermain bagi timnas Brasil adalah sebuah kehormatan. Ia tidak tertarik menjadi lebih bagus dari orang tertentu. Ia hanya ingin terus mencetak gol dan menjadi lebih baik dari dirinya sendiri.

"Bermain bagi timnas adalah kehormatan besar. Mimpi saya memang untuk terus bermain bagi timnas Brasil, mencetak banyak gol dan membantu tim sebaik mungkin. Saya harap bisa terus mencetak gol, menciptakan rekor. Saya tak ingin menjadi lebih baik dari orang tertentu, saya cuma ingin bisa lebih baik dari diri sendiri. Bagi saya, itu yang paling penting."