Honda Beberkan Alasan Kekalahan Jepang Atas Pantai Gading

Honda Beberkan Alasan Kekalahan Jepang Atas Pantai Gading
Keisuke Honda. (c) AFP
Bola.net - Bintang Timnas Jepang Keisuke Honda menjelaskan alasan timnya bisa kalah saat melawan Pantai Gading di partai Grup C Piala Dunia 2014. Saat itu tim Samurai Biru harus menyerah 2-1 padahal mereka sempat unggul terlebih dahulu.

Menurut Honda, Jepang terlalu berlebihan menaruh hormat kepada lawannya sehingga berujung kekalahan. Namun Honda tak ingin mengulangi kesalahan yang sama saat lawan Yunani.

"Saya pikir kami kalah karena beberapa alasan. Yang paling utama karena kami terlalu berlebihan menghormati lawan. Kami terlalu fokus pada kekuatan mereka dan tidak memperhatikan permainan sendiri. Kami harus bermain lebih agresif dan dan penuh keyakinan selanjutnya.

"Ada beberapa pemain yang sangat berbahaya di tim Pantai Gading, dan ada juga beberapa di tim Yunani. Tapi kita tidak boleh hanya fokus pada mereka. Kami mungkin punya masalah serius, tapi kami harus percaya diri."

Jepang akan menantang Yunani di Estadio Das Dunas, (20/06).[initial]

 (foti/ada)