Hodgson Ingin Inggris Hindari Amazon di Piala Dunia

Hodgson Ingin Inggris Hindari Amazon di Piala Dunia
Hodgson bicara soal timnas Inggris. (c) AFP
Bola.net - Jelang pengundian babak grup untuk putaran final Piala Dunia 2014 di hari Jumat nanti, pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson, mengaku tidak ingin jika timnya nanti harus melakoni perjalanan melewati hutan hujan Amazon. Cuaca yang ekstrim dikhawatirkan Hodgson akan mengganggu penampilan timnya.

"Bagian utara dari negeri (Brasil) adalah tempat yang kami percaya memiliki cuaca yang akan memainkan peranan besar, karena semua akan terasa semakin tropis di sana. Terutama di hutan hujan Amazon di Manau," jelas Hodgson menurut laporan yang diturunkan oleh Sky Sports.

"Sudah sangat jelas bahwa cuaca akan sulit untuk tim manapun dan bukan hanya tim dari Eropa. Di tempat seperti Fortaleza, iklim akan jadi penghalang yang hebat," tutupnya.

Inggris sendiri tidak masuk dalam daftar unggulan FIFA, karena mereka tidak memiliki peringkat yang cukup bagus saat memastikan diri lolos ke putaran final usai mengalahkan Polandia. [initial]



 (sky/rer)