Highlights Kualifikasi Piala Dunia 2018: Swedia 1-1 Belanda

Highlights Kualifikasi Piala Dunia 2018: Swedia 1-1 Belanda
Swedia vs Belanda (c) AFP
- Pertemuan perdana di grup A antara Swedia dan di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 yang berlangsung hari Rabu (7/9) dini hari berakhir dengan skor imbang 1-1.


Meski bertindak sebagai tim tamu, Belanda banyak melakukan tekanan di jantung pertahanan Swedia. Tapi Belanda justru tertinggal lebih dulu di babak pertama bermula dari kesalahan yang dilakukan Kevin Strootman di lini belakang. Marcus Berg yang menemukan bola liar tak menyiakan kesempatan tersebut. Ia mencetak gol indah dengan tendangan melambung.


Belanda kemudian bisa membalas skor menjadi 1-1 di babak kedua lewat tendangan Wesley Sneijder di dalam kotak penalti setelah mendapat bola muntahan.


Berikut ini cuplikan gol yang terjadi:




Susunan Pemain


Swedia (4-4-2): Olsen; Lustig, Lindelof, Granqvist, Wendt; Rohden (Emir Kujovic 76), Fransson, Hiljemark, Forsberg; Guidetti (Christoffer Nyman 64), Berg (Jimmy Durmaz 88)


Belanda (4-3-3): Zoet; Janmaat, Bruma, Van Dijk, Blind; Strootman, Wijnaldum (Bas Dost 66), Sneijder; Klaassen, Janssen, Promes (Steven Berghuis 78). [initial]

 (yt/shd)