Hierro: Spanyol Harus Bawa Diego Costa

Hierro: Spanyol Harus Bawa Diego Costa
Diego Costa (c) AFP
Bola.net - Legenda Real Madrid dan juga timnas Spanyol, Fernando Hierro menilai bahwa absennya Diego Costa bisa melemahkan kekuatan Spanyol di Piala Dunia.

Striker Atletico Madrid itu memang tengah berjuang dengan waktu untuk memulihkan cedera hamstring yang dia derita. Bahkan sebelumnya, demi menunggu Costa, pelatih Vicente del Bosque sampai rela menunda mengumumkan skuat final.

Dan baru-baru ini Hierro juga memberikan pendapatnya tentang situasi Spanyol. Menurutnya, La Furia Roja tetap harus memperhitungkan nama Costa dalam skuat mereka.

"Kehilangan pemain seperti Suarez, Costa atau Falcao akan menjadi pukulan besar. Mereka sangat penting bagi tim nasional mereka dan saya berharap semua bisa berpartisipasi di Piala Dunia," ungkapnya kepada AS.

"Ini akan bagus bagi Piala Dunia. Striker adalah seniman di mana golnya bisa memutuskan hasil pertandingan," tandasnya.[initial]

 (as/dzi)