Henderson Gagal Menjadi Starter, Rodgers Telepon Hodgson

Henderson Gagal Menjadi Starter, Rodgers Telepon Hodgson
Henderson tak jadi pilihan utama di Three Lions. (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers mengaku dirinya cukup berang dengan fakta bahwa Jordan Henderson tidak bermain sejak menit awal* saat skuat Timnas Inggris melakuan pertandingan ujicoba melawan Jerman dan Chile beberapa waktu yang lalu. Rodgers bahkan secara pribadi menelepon pelatih Roy Hodgson untuk itu.

"Jordan cukup kecewa namanya tidak masuk di dalam tim dan saya berbicara pada Roy mengenai itu. Saya benar-benar merasa kasihan padanya," jelas Rodgers menurut laporan yang diturunkan oleh The Sunday People.

"Saya ingat melihatnya bermain melawan Prancis di Wembley di hari debutnya dan Inggris kala itu tidak mampu memenangkan bola dengan baik. Itu adalah saat yang sulit baginya. Ia kala itu dipanggil karena bermain amat baik di Sunderland," tutupnya.

Rodgers sendiri sebelum ini sudah pernah menyatakan pendapatnya soal masa depan Henderson di timnas Inggris. Ia menyebut bahwa Hodgson wajib untuk membawa anak buahnya itu terbang ke Brasil tahun depan. [initial]

*Terdapat kesalahan, sebelumnya di Bola.net dituliskan jika Henderson tidak dipanggil memperkuat Timnas Inggris.

  (sun/rer)