Hat-trick Ibra Rontokkan Norwegia

Hat-trick Ibra Rontokkan Norwegia
Zlatan Ibrahimovic mencetak tiga gol ke gawang Norwegia (c) AFP
Bola.net - Swedia memukul Norwegia 4-2 dalam uji coba yang digelar di Friends Arena, Solna, Kamis (15/8). Tiga dari empat gol tuan rumah dilesakkan oleh striker bintang mereka asal klub PSG, Zlatan Ibrahimovic. Simak juga hasil seluruh international friendly yang dimainkan dari Rabu (14/8) sore kemarin hingga dini hari tadi.

Ibra membawa Swedia unggul 2-0 terlebih dahulu dengan gol-gol yang dicetaknya pada menit 2 dan 28. Norwegia bisa menyamakan skor jadi 2-2 melalui Mohammed Abdellaoue di menit 38 serta Stefan Johansen menit 43. Namun, hanya sampai di situlah perlawanan tim tamu. Di menit 57, Ibra menorehkan hat-trick sekaligus mengembalikan keunggulan Swedia sebelum Anders Svensson menggenapi kemenangan timnya dengan gol penutup pada menit 75.

Berikut adalah hasil lengkap international friendly 14-15 Agustus 2013.

Jepang 2 (Kagawa 54, Honda 72) Uruguay 4 (Forlan 27, 29, Suarez 52, Gonzalez 58)

Korea Selatan 0 Peru 0

Rwanda 0 Malawi 1 (Nyondo 30-pen)

Mesir 3 (Koka 22, Salah 57, Sald 83) Uganda 0

Afrika Selatan 0 Nigeria 2 (Nwofor 49, 68)

Algeria 2 (Guedioura 11, Djabou 23) Guinea 2 (Cisse 47, Kalabane 61)

Maroko 1 (Barrada 64) Burkina Faso 2 (Traore 9, 51)

Tunisia 3 (Khazri 7, Jemaa 13, 83) Kongo 0

Zambia 1 (Mulenga 2) Senegal 1 (N'Doye 8)

Cape Verde 1 (Heldon 24) Gabon 1 (Manga 53)

Kazakhstan 1 (Khizhnichenko 17) Georgia 0

Belarusia 1 (Kislyak 16-pen) Montenegro 1 (Vucinic 62)

Azerbaijan 3 (Dadasov 5, 71, Aliyev 62) Malta 0

Finlandia 2 (Moisander 35, Hamalainen 82) Slovenia 0

Estonia 1 (Kruglov 68) Latvia 1 (Zjuzins 74)

Chile 6 (Mena 8, Sanchez 22, 29, Beausejour 37, 45, Henriquez 80) Irak 0

Moldova 1 (Dedov 42) Andorra 1 (Sonejee 16)

Swedia 4 (Ibrahimovic 2, 29, 58, Svensson 75) Norwegia 2 (Abdellaoue 38-pen, Johanson 43)

Luksemburg 2 (Joachim 49, Bensi 80) Lithuania 1 (Matulevicius 15)

Colombia 1 (Guarin 89) Serbia 0

Turki 2 (Yilmaz 7, Bulut 28) Ghana 2 (Gyan 61, 75)

Ukraina 2 (Rotan 28, Seleznyov 71) Israel 0

Rumania 1 (Stancu 43) Slovakia 1 (Sestak 55)

Liechenstein 2 (Christen 31, Polverino 7) Kroasia 3 (Eduardo 21, 86, Rebic 67)

Hungaria 1 (Dzsudzsak 57-pen) Republik Ceko 1 (Kozak 23)

Austria 0 Yunani 2 (Mitroglou 39, 67)

Jerman 3 (Gundogan 18, Mueller 31, Bender 75) Paraguay 3 (Nunez 9, Pittoni 13, Samudio 45)

Italia 1 (Insigne 76) Argentina 2 (Higuain 20, Banega 49)

Swiss 1 (Alves 48-og) Brasil 0

Bosnia & Herzegovina 3 (Dzeko 8, 90, Ibisevic 29) Amerika Serikat 4 (Johnson 55, Altidore 60, 84, 86)

Inggris 3 (Walcott 29, Welbeck 54, Lambert 71) Skotlandia 2 (Morrison 11, Miller 50)

Belgia 0 Prancis 0

Wales 0 Republik Irlandia 0

Polandia 3 (Klich 4, Sobota 57, Zielinski 60) Denmark 2 (Eriksen 18, Braithwaite 45)

Albania 2 (Rama 21, Kace 67) Armenia 0

Macedonia 2 (Ibraimi 83, Trajkovski 86) Bulgaria 0

Portugal 1 (Ronaldo 86) Belanda 1 (Strootman 17)

Islandia 1 (Bjarnason 65) Kepulauan Faroe 0

Ekuador 0 Spanyol 2 (Negredo 25, Cazorla 63). (afp/gia)