
Bola.net - Jerman sukses meraih tiga poin perdananya dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2022. Bertemu Islandia di MSV Arena, Jumat (26/3/2021), Timnas berjulukan Die Panzer tersebut menang dengan skor 3-0.
Tidak butuh waktu lama buat Jerman untuk mengungguli Islandia dalam laga kali ini. Gol pertamanya bahkan tercipta saat pertandingan baru berjalan selama dua menit lewat aksi pemain Bayern Munchen, Leon Goretzka. 1-0.
Lima menit berselang, giliran Kai Havertz yang membubuhkan namanya di papan skor. Pemain yang baru diboyong Chelsea di bursa transfer musim panas tahun lalu itu mencetak gol usai menerima assist dari Leroy Sane. 2-0.
Advertisement
Jerman tidak berhenti melancarkan serangan setelah unggul dua gol. Pada menit ke-31, Havertz bisa saja mendapatkan gol keduanya andai sepakan kaki kirinya tidak melebar dari sisi gawang Islandia.
Gol ketiga nyaris didapatkan Jerman jelang babak pertama usai. Bek Chelsea, Antonio Rudiger, mencoba memanfaatkan umpan silang Joshua Kimmich untuk mencetak gol lewat sundulannya. Namun, bidikannya masih melebar di sisi gawang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Babak Kedua
Islandia mencoba mengejar ketertinggalannya di awal babak kedua dan berhasil menghasilkan sejumlah peluang. Sayang, gawang mereka kembali kebobolan ketika pertandingan telah memasuki menit ke-56.
Gelandang Manchester City, Ilkay Gundogan, menyertakan namanya di papan skor setelah menerimas assist dari Serge Gnabry. Tembakan kaki kanannya gagal diantisipasi oleh kiper Islandia, Hannes Halldorsson. Skor pun berubah jadi 3-0.
Jerman kembali mendapatkan gol di menit ke-60. Kombinasi Kimmich dan Havertz sukses menjebol gawang Islandia untuk keempat kalinya. Namun, gol tersebut dianulir karena Havertz telah terjebak offside sebelumnya.
Die Panzer belum menyerah mengejar gol keempatnya. pada menit ke-70, sepakan kaki kanan Gnabry membentur tiang gawang! Peluang ini didapatkan setelah penggawa Bayern Munchen tersebut menerima umpan silang dari Kimmich.
Pada akhirnya, gol keempat Jerman tak kunjung datang. Wasit meniupkan peluit panjangnya untuk menutup pertandingan dan Jerman dinyatakan sebagai pemenang dengan skor telak 3-0.
Susunan Pemain
Jerman (4-3-3): Manuel Neuer; Lukas Klostermann, Antonio Rudiger, Matthias Ginter, Emre Can; Leon Goretzka (Florin Neuhaus 71'), Joshua Kimmich, Ilkay Gundogan; Leroy Sane (Timo Werner 79'), Serge Gnabry (Amin Younes 86'), Kai Havertz (Jamal Musiala 78').
Islandia (4-1-4-1): Hannes Halldorsson; Alfons Sampsted, Sverrir Ingason, Kari Arnason, Hordur Magnusson; Aron Gunnarsson; Birkir Bjarnason, Runar Mar Sigurjonsson (Albert Gudmundsson 40'), Victor Palsson (Ari Freyr Skulason 89'), Arnor Ingvi Traustason (Arnor Sigurdsson 71'); Jon Dadi Bodvarsson (Kolbeinn Sigthorsson 89').
Baca Juga:
- Tinggalkan Timnas Jerman, Joachim Loew Bakal Latih Real Madrid?
- Mengulas Kiprah 4 Penjaga Gawang yang Dipanggil Joachim Loew ke Timnas Jerman
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Skuad Jerman untuk Euro 2020
- Ralf Rangnick Siap Gantikan Joachim Loew Sebagai Manajer Timnas Jerman
- 6 Kandidat Pengganti Joachim Loew di Timnas Jerman, Jurgen Klopp Paling Difavoritkan
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 25 Maret 2021 04:39
-
Piala Dunia 25 Maret 2021 02:01
-
Bola Indonesia 23 Maret 2021 17:19
Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: Madura United vs PSS Sleman 2-1
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...