Hasil Pertandingan Chile vs Argentina: Skor 1-2

Hasil Pertandingan Chile vs Argentina: Skor 1-2
Angel Di Maria (c) AFP
- Angel Di Maria Bungkam Publik Chile


Argentina berhasil mengalahkan tuan rumah 2-1 pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan di Estadio Nacional, Jumat (25/03).


Filipe Gutierez sempat membuat pendukung tuan rumah bersorak terlebih dahulu. Namun Argentina berhasil bangkit dan membalikkan kedudukan lewat Angel Di Maria dan Gabriel Mercado.


Tuan rumah tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keunggulan. Berawal dari tendangan sudut, sundulan Filipe Gutierez pada menit ke-11 merobek gawang Argentina yang dikawal Sergio Romero.


Tertinggal satu gol membuat Argentina berusaha keras untuk membalas. Usaha mereka ternyata tidak sia-sia, sepakan Angel Di Maria di dalam kotak penalti pada menit ke-20 mampu membuat skor kembali imbang 1-1.


Gol dari Di Maria itu seakan menambah semangat pemain Argentina untuk terus menekan ke pertahanan Chile. Hasilnya, pada menit ke- 25, Albiceleste berhasil membalikkan keadaan melalui Gabriel Mercado setelah menuntaskan umpan Lionel Messi. Skor 2-1 untuk keunggulan Argentina bertahan hingga turun minum.


Pada babak kedua, Chile mulai meningkatkan serangan dan memberikan tekanan kepada Argentina. Alexis Sanchez dan Fabian Orellana nyaris mengubah papan skor tapi usahanya masih belum menemui sasaran.


Lini belakang Argentina berusaha keras meredam gempuran yang dilancarkan tuan rumah. Akibatnya, Argentina hanya mampu memberi perlawanan lewat serangan balik dari Sergio Aguero, Gonzalo Higuain dan Ezequiel Lavezzi.


Kedua tim sama-sama mendapatkan beberapa peluang matang, namun sayang hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga, tak ada tambahan gol tercipta. Argentina berhasil mempertahankan kemenangan 2-1 di kandang Chile.


Susunan Pemain:

Cile (4-2-3-1): Bravo; Isla, Medel, Jara, Mena; Diaz (Rabello 21' (Pinilla 69')), Gutierrez; Orellana, Fernandez (Silva 7'), Beausejour; Alexis.


Argentina (4-3-3): Romero; Mercado, Otamendi, Mori, Rojo; Biglia, Kranevitter, Banega (Fernandez 73'); Messi, Aguero (Higuain 66'), Di Maria (Lavezzi 81'). (bola/ada)