
Bola.net - - Penyerang , John Guidetti mengaku bahwa sebenarnya ia tidak berharap akan berjumpa Italia di babak play off Piala Dunia 2018. Menurutnya, Italia adalah lawan paling buruk di antara tim lainnya.
Pada babak play off, Swedia memang bisa terhindar dari Italia. Mereka bisa saja berjumpa dengan Swiss, Yunani atau Republik Irlandia. Tapi, undian yang digelar pada 17 Oktober silam mempertemukan Swedia dengan Italia.
Guidetti terang-terangan menyebut bahwa Italia tentu saja lebih favorit jika dibandingkan dengan Swedia. Karena itu, ia sejatinya lebih memilih untuk tidak berjumpa dengan Italia.
"Tentu saja, Italia adalah favorit. Dari empat tim yang bisa kami lawan, Italia adalah pilihan terburuk untuk kami hadapi. Tapi, saya juga yakin sebaliknya, mereka tidak ingin berjumpa kami," kata Guidetti.
Pertandingan pertama antara Swedia kontra Italia akan digelar di Friends Arena pada 11 November mendatang. Menyusul empat hari berselang, laga leg kedua akan digelar di Stadion San Siro.
Guidetti yakin dua laga akan berjalan sangat seru. Tensi pertandingan akan sangat panas karena berebut satu tiket ke Piala Dunia 2018. Karena itu, pemain yang membela klub Celta Vigo juga yakin stadion akan penuh.
"Melawan Italia akan jadi dua laga yang hebat dan tidak ingin Anda lewatkan. Friends Arena akan penuh, 50.000 penonton akan datang, hal yang sama juga akan terjadi di San Siro. Saya sudah pernah bermain di sana dan itu stadion yang megah," katanya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 6 November 2017 20:33
-
Piala Dunia 5 November 2017 00:41
-
Piala Dunia 31 Oktober 2017 20:04
-
Piala Dunia 30 Oktober 2017 12:08
-
Editorial 27 Oktober 2017 10:07
5 Pemain Yang Layak Bela Italia Untuk Babak Play-off Lawan Swedia
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 14:54
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 14:50
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 14:47
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:41
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:39
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 13:16
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:15
-
piala dunia 19 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...