Gol James Rodriguez Terbaik di Piala Dunia 2014

Gol James Rodriguez Terbaik di Piala Dunia 2014
Gol James Rodriguez terpilih menjadi yang terbaik. (c) AFP
Bola.net - Nama James Rodriguez terus melambung belakangan ini. Setelah memastikan diri menjadi top skorer Piala Dunia 2014, salah satu gol gelandang Kolombia itu juga mendapatkan penghargaan sebagai gol terbaik turnamen.

Gol yang terpilih adalah gol pertama Rodriguez ke gawang Uruguay. mendapatkan umpan dari Abel Aguilar di luar kotak penalti, Rodriguez mengontrol bola dengan dada sebelum kemudian melepas tendangan voli yang bersarang di pojok gawang Fernando Muslera.

Gol Rodriguez itu dipilih oleh empat juta pengguna FIFA.com sebagai gol terbaik. Gol itu mengalahkan gol heading Robin van Persie ke gawang Spanyol pada pertandingan Grup B.

Terpilihnya gol Rodriguez ini menjadi hattrick bagi pemain Amerika Selatan dalam kategori gol terbaik. Pada 2006 Maxi Rodriguez yang menjadi pemenang sementara pada 2010 Diego Forlan yang memenangkannya. (fifa/hsw)