Giuseppe Rossi Girang Dipanggil Gli Azzurri

Giuseppe Rossi Girang Dipanggil Gli Azzurri
Giuseppe Rossi. (c) Gazzetta dello Sport
Bola.net - Penyerang Fiorentina, Giuseppe Rossi, mengaku senang setelah mengetahui namanya masuk ke dalam skuat Timnas Italia untuk melakoni dua laga sisa pada Kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil.

Setelah berjuang melawan cederanya selama (kurang-lebih) dua tahun, Rossi yang didatangkan La Viola dari Villarreal mampu tampil impresif pada musim 2013-14. Ia bahkan telah mencetak lima gol di Serie A.

Rossi pun mengaku akan membayar kepercayaan Cesare Prandelli yang sudi memanggilnya kembali ke Timnas. "Saya sangat bahagia serta bangga kembali dipanggil memperkuat Gli Azzurri. Saya sudah menantikan hari ini sejak lama," ujarnya kepada Football-Italia.

"Saya berterima kasih sebesar-besarnya kepada Prandelli untuk pemanggilan ini. Saya pastikan untuk tampil sebaik mungkin guna membayar kepercayaannya," tandasnya. (foti/rdt)