Fokus Madrid, Ronaldo Enggan Pikirkan Piala Dunia

Fokus Madrid, Ronaldo Enggan Pikirkan Piala Dunia
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Membawa lolos Portugal ke Piala Dunia 2014 ternyata tak serta merta membuat Cristiano Ronaldo melupakan kewajibannya sebagai penggawa Real Madrid.

Portugal telah memastikan diri berada satu grup bersama Jerman, Amerika Serikat, dan Ghana di Piala Dunia nanti. Namun kendati demikian, Ronaldo menegaskan tak terpengaruh dengan turnamen empat tahunan tersebut. Ia mengaku masih akan berjuang dan fokus bersama Madrid. Agenda Piala Dunia yang masih akan dihelat beberapa bulan lagi tak mengganggu konsentrasi pemain 28 tahun itu.

"Jalan menuju Piala Dunia masih panjang. Saya akan fokus di klub saat ini. Saya ingin memenangkan segalanya baru kemudian menatap Piala Dunia," ujar Ronaldo.

"Masih ada beberapa bulan sebelum pagelaran Piala Dunia. Masih banyak sesuatu yang bisa terjadi. Saat ini saya bermain baik dan berharap Madrid bisa memenangkan sesuatu yang sangat penting," imbuhnya. [initial]

 (foes/gag)