Ferdinand: Waktunya Suarez Merenung

Ferdinand: Waktunya Suarez Merenung
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Permintaan maaf Luis Suarez dianggap oleh Rio Ferdinand memberikan kesempatan pada striker Liverpool itu untuk merenung dan menyadari kesalahannya.

Suarez belum lama ini menyatakan secara publik bahwa ia memang melakukan gigitan terhadap Giorgio Chiellini, kala Uruguay menghadapi Italia di Piala Dunia 2014. Menurut Ferdinand, sang penyerang sudah melakukan hal yang tepat

"Saya pikir hebat melihat seseorang mengangkat tangannya dan sekarang mengambil tanggung jawab. Ia mempunyai waktu untuk merenung, ia sudah kembali ke rumahnya, ia sudah melihat semua gambar yang ada. Anda tidak bisa membela diri anda sendiri dari hal seperti itu," tutur Ferdinand menurut laporan BBC.

"Saya senang ia melakukan hal tersebut, terutama usai pernyataan pertama yang ia keluarkan," tutupnya.

Suarez kini banyak disebut akan pergi meninggalkan Liverpool untuk bermain bersama Barcelona musim depan. [initial]

 (bbc/rer)