'Fans Jerman Terkesima Penampilan Gerrard'

 'Fans Jerman Terkesima Penampilan Gerrard'
Permainan Gerrard menuai pujian. (c) AFP
Bola.net - Laga antara Inggris dan Jerman di stadion Wembley dini hari tadi rupanya banyak disaksikan secara langsung oleh sosok penting. Martin Keown adalah salah satu di antaranya.

Eks defender tangguh Arsenal itu menjadi saksi kekalahan Three Lions atas Der Panzer 1-0. Meski demikian, ia tetap memuji penampilan kapten tim, Steven Gerrard.

"Ia memiliki segalanya. Saya duduk di dekat fans Jerman dan mereka sangat terkesan dengan penampilan kapten Inggris itu," jelas Keown menurut laporan Daily Mail.

"Banyak zona di atas lapangan yang ia kuasai, ia juga mengatur tempo permainan tim, memainkan operan cepat dan hampir mencetak gol di babak pertama dari luar kotak penalti," tutupnya.

Kekalahan Inggris atas Jerman merupakan kali kedua berturut-turut di Wembley. Sesuatu yang tak pernah terjadi semenjak tahun 1977. [initial]

 (mai/rer)