Eriksson Ragukan Kans Juara Inggris

Eriksson Ragukan Kans Juara Inggris
Sven-Goran Eriksson. (c) AFP
Bola.net - Mantan pelatih Inggris, Sven-Goran Eriksson, mengaku ia tidak terlalu yakin dengan kemampuan yang dimiliki oleh Wayne Rooney dkk, menjelang kiprah perdana mereka di Piala Dunia 2014.

Pelatih asal Swedia yang pernah menangani Three Lions di Piala Dunia 2002 dan 2006 itu tidak yakin tim asuhan Roy Hodgson bisa menjadi juara di Brasil. Meski demikian, ia tak ragu akan peluang tim Tiga Singa untuk maju ke fase perempat final.

"Saya tidak percaya Inggris punya kesempatan untuk menjadi juara kali ini. Perempat final akan menjadi pencapaian yang bagus," tutur Eriksson menurut laporan FIFA.com.

Inggris baru satu kali menjadi juara dunia pada tahun 1966, kala turnamen digelar di negara mereka sendiri. [initial]

 (fifa/rer)