
Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir mengatakan, stadion untuk Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia belum ditentukan. Venue tersebut akan dipilih oleh FIFA.
Nantinya, otoritas tertinggi sepak bola di dunia itu akan mengirim tim ke Indonesia untuk menginspeksi stadion-stadion, calon venue Piala Dunia U-17 2023.
Dengan begitu, enam venue yang sebelumnya disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Jakabaring (Palembang), Si Jalak Harupat (Kabupaten Bandung), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Gianyar) belum tentu terpilih.
Advertisement
"Tentu FIFA akan mengirim tim untuk mengecek stadion karena kebutuhan U-17 dan U-20 bisa saja berbeda," ujar Erick Thohir saat sesi jumpa pers di Gedung Danareksa, Jakarta Pusat, Sabtu (24/6).
Pemerintah Sedang Renovasi 22 Stadion
Andai nantinya FIFA tidak memilih enam stadion tersebut, Erick Thohir tak khawatir. Sebab, pemerintah sedang melakukan renovasi secara bertahap terhadap puluhan venue yang ada di Indonesia.
"Kalau pun lapangan berbeda, mungkin ada upgrade atau renovasi sedikit. Kebetulan pemerintah Indonesia juga sedang renovasi 22 stadion kan," imbuh Erick Thohir.
Adapun, Piala Dunia U-17 2023 akan digelar akhir tahun ini. Tepatnya pada 10 November hingga 2 Desember 2023.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Berburu Pemain untuk Piala Dunia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 Seleksi di 9 Kota
- Erick Thohir Ungkap Jadwal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, Drawing Digelar Agustus Tahun Ini
- Apakah Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia Pakai VAR?
- Liga 1 2023/2024 Tetap Jalan Berbarengan dengan Piala Dunia U-17 2023
- Terungkap Pelatih Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023, Bukan Shin Tae-yong
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 23 Juni 2023 22:58
Resmi! FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023
-
Bola Indonesia 23 Juni 2023 18:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 18:35
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
-
piala dunia 19 Maret 2025 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...