Duo Man City Tak Masuk Skuat Prancis Untuk Piala Dunia 2014

Duo Man City Tak Masuk Skuat Prancis Untuk Piala Dunia 2014
Nasri, dua trofi musim lalu tak cukup untuk ke Brasil (c) AFP
Bola.net - Didier Deschamps memastikan 23 pemain ditambah tujuh pemain yang berstatus standby dalam skuat Prancis menuju Piala Dunia 2014.

Dua trofi yang dipersembahkan Samir Nasri dan Gael Clichy untuk Manchester City musim kemarin ternyata tak membuat Deschamps terkesan.

Dalam skuat Prancis kali ini ada delapan pemain yang berusia di bawah 25 tahun termasuk Antoine Griezmann dan Paul Pogba.

23 pemain dalam skuat Prancis

Kiper: Hugo Lloris (Tottenham Hotspur), Steve Mandanda (Olympique Marseille), Mickael Landreau (Bastia)

Belakang: Mathieu Debuchy (Newcastle United), Lucas Digne (Paris St Germain) Patrice Evra (Manchester United), Laurent Koscielny (Arsenal), Eliaquim Mangala (Porto), Bacary Sagna (Arsenal), Mamadou Sakho (Liverpool), Raphael Varane (Real Madrid)

Tengah: Yohan Cabaye (Paris St Germain), Clement Grenier (Olympique Lyon), Blaise Matuidi (Paris St Germain), Rio Mavuba (Lille), Paul Pogba (Juventus), Moussa Sissoko (Newcastle United), Mathieu Valbuena (Olympique Marseille)

Depan: Karim Benzema (Real Madrid), Olivier Giroud (Arsenal), Antoine Griezmann (Real Sociedad), Loic Remy (Newcaste United), Franck Ribery (Bayern Munich)

*tujuh pemain yang berstatus standby: Maxime Gonalons, Lacazette, Cabella, Perrin, Ruffier, Schneiderlin, Tremoulinas. [initial]

 (sky/foti/dct)