Donadoni Dukung Cassano Kembali ke Timnas Italia

Donadoni Dukung Cassano Kembali ke Timnas Italia
Antonio Cassano (c) AFP
Bola.net - Pelatih Parma, Roberto Donadoni memberikan dukungannya kepada Antonio Cassano untuk kembali memperkuat timnas Italia di Piala Dunia tahun ini.

Cassano sendiri tampil apik saat Parma mengalahkan Chievo akhir pekan lalu. Tanpa ragu Donadoni pun menyebut Cassano pantas mendapatkan panggilan dari pelatih Italia, Cesare Prandelli untuk berangkat ke Brasil.

"Cassano tahu bahwa jika dirinya terus mencetak gol dan bermain di level ini, dia akan mendapat perhatian," ujar Donadoni.

"Tapi untuk saat ini memang terlalu awal untuk membicarakan hal ini. Biarkanlah dia tetap tenang dan kami akan berbicara lagi dalam dua bulan mendatang," tandasnya. (bola/dzi)