'Dihasut' Jorginho! Raphinha Nyaris Bermain untuk Timnas Italia

'Dihasut' Jorginho! Raphinha Nyaris Bermain untuk Timnas Italia
Pemain Brasil Raphinha usai menjebol gawang Paraguay pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol di Stadion Mineirao, Rabu (2/2/2022) pagi WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Raphinha diprediksi mejadi kandidat pemain Timnas Brasil di Piala Dunia 2022 nanti. Namun, pada 2021 yang lalu, Raphinha pernah mendiskusikan peluang bermain untuk Timnas Italia.

Raphinha adalah nama yang cukup banyak dibicarakan pada bursa transfer awal musim 2022/2023 ini. Paling tidak, ada tiga tim yang punya minat dan cukup serius menginginkan jasa pemain 25 tahun tersebut.

Raphinha bermain sangat bagus pada dua musim terakhir bersama Leeds. Puncak dari performanya terjadi musim 2021/2022 lalu. Walau Leeds nyaris terlempar dari Premier League, Raphinha tampil bagus dengan 11 golnya.

Chelsea, Arsenal, dan Barcelona ingin membeli Raphinha dari Leeds. Namun, pilihan sang winger sangat jelas sejak awal. Raphinha hanya ingin bermain di Barcelona. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Gara-gara Ajakan Jorginho!

Gara-gara Ajakan Jorginho!

Gelandang Italia, Jorginho (c) La Presse via AP Photo

Deco, agen Raphinha, sejak awal punya komunikasi dengan baik dengan Barcelona. Namun, Barcelona tidak kunjung membuat tawaran. Namun, kini saga transfer Raphinha ke Barcelona akhirnya sudah rampung dengan harga 67 juta euro.

Di balik riuhnya kabar transfer Raphinha, ada cerita menarik dari eks pemain Sporting CP itu. Raphinha sempat menjalani pembicaraan dengan FIGC (PSSI-nya Italia) untuk bisa bermain bersama Timnas Italia.

"Raphinha memiliki kesempatan dengan Timnas Italia tahun lalu, ada upaya serius dari FIGC, dan saya memberinya saran saya. Dia tahu apa yang saya pikirkan, saya pikir keputusan itu harus bijaksana," kata sang agen Deco.

Menurut Football Italia, Raphinha tertarik membela Gli Azzurri karena ajakan dari Jorginho. Raphinha mendapat saran dari Jorginho. Namun, pada akhirnya Raphinha urung membela Italia dan mendapat panggilan ke Timnas Brasil pada Oktober 2021.

2 dari 2 halaman

Bukan Hanya Raphinha

Bukan Hanya Raphinha

Emerson saat membela timnas Italia melawan Bosnia. (c) AP Photo

FIGC bukan hanya membahas kemungkinan Raphinha membela Timnas Italia. Ada juga nama lain yang dibahas oleh FIGC yakni Gleison Bremer. Bek Torino itu bisa mendapat paspor Italia dan bermain untuk Gli Azzurri selama belum dipanggil Timnas Brasil.

Bremer bermain untuk Torino sejak 2018 lalu. Dia tampil cukup bagus pada tiga musim terakhir. Bremer kini menjadi pemain yang sangat diinginkan Inter Milan.

Bagi Timnas Italia, pemain 'asing' seperti Bremer dan Raphinha bukan hal yang aneh. Selain Jorginho, ada nama Emerson Palmieri yang merupakan pemain 'asing' di skuad Italia ketika menjadi juara Euro 2020 lalu. Paling baru, ada nama Luiz Felipe yang lahir dan besar di Brasil. Felipe disebut punya keturunan Italia dari kakek buyutnya.

Sumber: Football Italia