Deschamps: Pengalaman Jadi Pembeda Prancis dan Jerman

Deschamps: Pengalaman Jadi Pembeda Prancis dan Jerman
Didier Deschamps (c) AFP
Bola.net - Pelatih Prancis, Didier Deschamps mengakui bahwa ada perbedaan yang mencolok saat timnya dikalahkan Jerman di perempat final Piala Dunia. Perbedaan yang dimaksud adalah pengalaman antara kedua tim.

Prancis memang dipaksa mengakui keunggulan Jerman setelah gol tunggal Mats Hummels pada menit-13 tak mampu dibalas Karim Benzema dkk. Meskipun mampu menciptakan banyak peluang, Prancis gagal memaksimalkannya menjadi gol.

Usai pertandingan, Deschamps pun mengakui bahwa faktor pengalaman merupakan pembeda dari kedua tim.

"Mereka adalah tim yang memiliki pengalaman lebih dari kami," ujar Deschamps usai pertandingan.

"Kami telah sampai di sini dan saya tak menyesali apapun. walaupun kami punya ambisi dan motivasi untuk melangkah lebih jauh," tandasnya.[initial]

 (foti/dzi)