Deschamps Ogah Bandingkan Skuat Prancis Sekarang dengan 1998

Deschamps Ogah Bandingkan Skuat Prancis Sekarang dengan 1998
Didier Deschamps (c) AFP
- Pelatih Prancis, Didier Deschamps menolak membandingkan skuat Prancis yang saat ini ia latih dengan skuat Les Bleus ketika memenangi Piala Dunia pada 1998 silam.


Prancis berhasil melaju ke partai puncak Piala Dunia 2018 usai mengalahkan Belgia dengan skor tipis 1-0 dalam laga semifinal yang digelar di Saint-Petersburg Stadium dini hari tadi.


Kemenangan Les Bleus diraih berkat gol tunggal yang dicetak bek Samuel Umtiti di awal babak kedua. Di final, Paul Pogba cs bakal berhadapan dengan salah satu dari Kroasia atau Inggris. (gl/pra)

1 dari 3 halaman

Tulis Sejarah Sendiri

Tulis Sejarah Sendiri

Daripada membandingkan, Deschamps lebih ingin agar skuat Les Bleus saat ini untuk bisa menuliskan sejarah mereka sendiri dengan meraih gelar juara.

"Mereka harus hidup di masa mereka sendiri, jangan pernah menyebut sejarahmu sendri (pada 1998)," ujar Deschamps seperti dikutip Goal International.

"Para pemain tahu itu. Sebagian dari mereka belum lahir tapi mereka melihat fotonya. Itu jadi milki orang Prancis lainnya yang turut merasakannya, tapi bukan generasi yang lebih muda," tambahnya.
2 dari 3 halaman

Tak Bisa Bandingkan

Tak Bisa Bandingkan

Deschamps sendiri merupakan kapten Prancis saat menjuarai Piala Dunia 1998. Ia pun berkesempatan menjadi orang ketiga yang menjadi juara sebagai pemain dan pelatih setelah Franz Beckenbauer dan Mario Zagallo.

"Saya tak bisa membuat perbandingan, berbicara pada mereka tentang pemain 20 tahun lalu, bahkan 10 tahun lalu. Saya di sini bersama mereka hari ini untuk menuliskan halaman baru dalam sejarah, halaman paling indah," tutur Deschamps.

"Saya tak mengatakan bahwa saya tak bangga dengan apa yang kami lakukan 20 tahun lalu, tak ada yang bisa menghapusnya, tapi harus hidup di masa mereka. Suatu hari saya akan berhenti dan memikirkannya, tapi waktu itu belum datang," tegasnya.
3 dari 3 halaman

Video Menarik

Video Menarik