Demi Main Bareng Messi, Dybala Tolak Italia

Demi Main Bareng Messi, Dybala Tolak Italia
Dybala pilih Argentina. (c) AFP
Bola.net - Penyerang muda Palermo Paulo Dybala menegaskan bahwa ia hanya akan membela timnas Argentina. Dybala mengaku sudah menolak tawaran untuk membela timnas Italia demi Argentina.

Dybala memiliki kewarganegaraan ganda; Argentina dan Italia. Ia sudah didekati oleh pelatih Italia Antonio Conte untuk membela Gli Azzurri. Namun ia menolaknya karena punya satu mimpi.

"Saya berterima kasih kepada Conte, tapi mimpi saya adalah bermain bersama Lionel Messi di timnas Argentina. Saya sudah membicarakannya dengan keluarga dan teman-teman saya. Karier saya masih panjang dan mimpi saya adalah bermain bagi Argentina," tegas Dybala kepada Ole.

Dybala melanjutkan bahwa pelatih timnas Argentina Gerardo Martino sudah mengetahui niatnya tersebut. Ia yakin suatu saat akan mendapat panggilan membela Argentina.

"Pelatih timnas Argentina sudah tahu niat saya ini. Itu yang selalu saya kejar. Saya sudah memimpikannya sejak mulai menendang bola. Saya harus terus bekerja keras di Palermo. Saya yakin panggilan dari Gerardo Martino akan datang." [initial]

 (foti/hsw)