Del Bosque Ungkap Alasan Pencoretan Pique

Del Bosque Ungkap Alasan Pencoretan Pique
Gerard Pique absen di kualifikasi Piala Dunia 2014. © AFP
Bola.net - Gerard Pique tidak dipanggil memperkuat Spanyol untuk lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 pekan depan. Pelatih Vicente del Bosque pun mengungkapkan alasannya.

Pique tidak masuk skuad La Furia Roja untuk laga melawan Belarusia (12/10) dan Prancis (16/10). Menurut Del Bosque, bek Barcelona itu tidak dibawa karena tidak ada jaminan tentang kebugarannya.

"Pique tidak dipanggil karena belakangan ini dia tidak berlatih sama sekali dan saya tidak tahu apakah dia akan bermain di El Clasico. Saya bukan peramal," papar arsitek Spanyol itu dalam konferensi pers.

"Saya belum berbicara dengan Tito Vilanova (pelatih Barcelona), dokter tim maupun pemain yang bersangkutan. Kami hanya memanggil mereka yang kami yakin sedang dalam performa terbaiknya," imbuhnya.

Pique dihantam cedera saat memperkuat Barcelona dalam partai Liga Champions kontra Spartak Moscow bulan lalu. Sebagai gantinya, Del Bosque sudah memanggil Javi Martinez dari Bayern Munich. (foes/gia)