De Sciglio Inginkan Debut Bersama Timnas Italia

De Sciglio Inginkan Debut Bersama Timnas Italia
Mattia De Sciglio. (c) AFP
Bola.net - Mattia De Sciglio berharap dirinya akan bisa melakukan debut bersama timnas Italia pada pertandingan melawan Brasil atau Malta.

Untuk kali kedua nama De Sciglio masuk ke dalam timnas senior Italia di bawah asuhan Cesare Prandelli. Sebelumnya pemain 20 tahun ini sempat dipanggil Prandelli pada laga persahabatan antara Italia vs Inggris.

Akan tetapi, pada laga tersebut pemain muda asal Milan itu sama sekali tidak mendapatkan kesempatan bermain. Pada laga kontra Brasil maupun Malta nanti, De Sciglio sangat berharap sang pelatih akan memberikan kesempatan bagi dirinya untuk melakukan debutnya bersama Gli Azzurri.

"Senang rasanya bisa kembali bergabung dengan tim nasional." ungkap De Sciglio seperti dilansir oleh football-italia.net. "Bisa bergabung si sini sudah merupakan hal yang luar biasa, namun saya ingin mendapat kesempatan bermain - meskipun semua itu akan bergantung pada bos Prandelli." (foti/bgn)