De Gea: Buffon Seorang Legenda!

De Gea: Buffon Seorang Legenda!
Gianluigi Buffon (c) ist
- Kiper Timnas Spanyol, David De Gea baru-baru ini melayangkan pujian kepada Kiper Veteran , Gianluigi Buffon. De Gea menyebut kiper berusia 38 tahun tersebut merupakan sosok yang legendaris.


Kedua Kiper tersebut saling berhadapan di lapangan pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 baru-baru ini. Pada pertandingan tersebut, baik De Gea maupun Buffon tidak mencatatkan Clean Sheet karena pertandingan berakhir imbang 1-1.


De Gea sendiri merasa senang bisa bermain melawan Buffon yang ia nilai sebagai sosok yang legendaris.



"Permainan yang hebat dari Kedua Tim, Sayang Sekali Kami tidak bisa Menang. Gianluigi Buffon adalah Seorang Legenda"


De Gea sendiri akan melanjutkan perjalanannya bersama Timnas Spanyol yang akan menghadapi Albania di Kualifikasi Piala Dunia 2018. Sedangkan Buffon bersama Timnas Italia akan menghadapi Macedonia pada ajang yang sama.[initial]

 (inst/dub)