David Villa: Cedera Datang di Saat Tak Tepat

David Villa: Cedera Datang di Saat Tak Tepat
David Villa (c) AFP

Bola.net - - David Villa mengungkap kekecewaannya usai dipaksa meninggalkan skuat karena mengalami cedera.

Striker New York City FC itu dipanggil untuk membela negaranya, kali pertama sejak 2014, di laga Kualifikasi Piala Dunia pekan lalu. Ia masuk sebagai pemain pengganti di menit-menit akhir, ketika Spanyol menang 3-0 atas Italia di Bernabeu.

Cedera adductor membuat pemain 35 tahun dicoret dari skuat, yang melakoni laga tandang ke Liechtenstein semalam. Dan Villa mengatakan bahwa ia menyesal sudah mengalami cedera di saat yang sangat tidak tepat.

David VillaDavid Villa

"Cedera ini datang di momen terburuk, karena ini adalah hari yang membahagiakan dan saya amat menikmati momen ini," tutur Villa menurut Marca.

Spanyol sendiri akhirnya menang 8-0 atas Liechtenstein semalam. Hasil itu membuat mereka dipastikan finish di dua besar Grup G dengan dua laga tersisa.