David Luiz: James Sudah Jadi Juara Dunia

David Luiz: James Sudah Jadi Juara Dunia
James Rodriguez dan David Luiz (c) AFP
Bola.net - Penampilan gemilang James Rodriguez bersama Kolombia di Piala Dunia 2014 harus berakhir di babak perempat final. Menghadapi Brasil (04/07), satu gol yang dicetak Rodriguez melalui titik putih tak mampu menghadang kemenangan 2-1 yang diraih oleh tuan rumah.

Usai laga, para pemain Brasil tampak menunjukkan sikap sportif dan respek dengan menghampiri dan menghibur Rodriguez. Sejumlah pemain seperti David Luiz dan Marcelo terlihat memberikan kata-kata penyemangat terhadap topskor sementara di Piala Dunia kali ini tersebut (6 gol).

Luiz sendiri memberikan apresiasi khusus kepada Rodriguez dalam wawancara yang dijalaninya usai laga. Defender PSG tersebut menyebut bahwa Rodriguez saat ini telah menjadi seorang juara dunia.

"Bukan hanya yang mampu meraih trofi saja yang bisa menjadi juara sejati. James telah bermain dengan brilian dan mencetak gol-gol cantik," puji Luiz.

"Dia bisa pulang dari sini dengan kepala terangkat tinggi, karena ia sudah menjadi juara dunia, dengan segala yang sudah ia lakukan di Piala Dunia kali ini."
 (1gg/mri)