Crouch Incar Tempat di Piala Dunia 2014

Crouch Incar Tempat di Piala Dunia 2014
Crouch berharap membela Inggris di Piala Dunia 2014 © AFP
Bola.net - Peter Crouch mengaku akan berusaha fokus untuk mendapatkan tempat di skuad Inggris untuk Piala Dunia 2014 mendatang di Brasil.

Hal itu disampaikannya setelah mengaku kecewa karena tidak termasuk dalam tim The Three Lions dalam turnamen Euro 2012 lalu.

Crouch kecewa karena pelatih Roy Hodgson lebih memilih membawa penyerang muda Liverpool, Andy Carroll yang performanya musim lalu dianggap kurang mengkilap dibanding Crouch.

Pencapaian gol Crouch di Stoke City pun lebih banyak enam kali dari jumlah gol Carroll bersama Liverpool musim lalu. Namun hal tersebut tidak cukup membuat Hodgson terkesan dan menyarankan Crouch tidak banyak berharap tempat di skuad Euro.

Akan tetapi penyerang jangkung tersebut mengatakan ia tidak akan menyerah untuk terus membuktikan dirinya layak membela Inggris di Piala Dunia mendatang, meskipun di Brasil nanti usianya mencapai 33 tahun.

"Bermain untuk negara anda dalam turnamen besar adalah hal utama dan saya sangat berhasrat untuk bermain di Euro, jadi saya merasa gagal karena melewatkannya," ungkap top skor Inggris di kualifikasi Euro 2008 tersebut.

"Hodgson hanya mencari satu target man dan dari antara kami kami berdua, dia memilih Andy. Ini adalah salah satu dari beberapa hal dan saya hanya akan fokus untuk Piala Dunia selanjutnya." (dtg/atg)