Costa Sangat Antusias Bermain di Vicente Calderon

Costa Sangat Antusias Bermain di Vicente Calderon
Diego Costa. (c) AFP
Bola.net - Striker Atletico Madrid Diego Costa sangat antusias jelang debutnya bersama tim nasional Spanyol melawan Italia. Terlebih laga ini akan digelar di Vicente Calderon yang merupakan kandang dari klubnya.

Pemain berusia 25 tahun ini mendapatkan kesempatan untuk pertama kalinya dipanggil Vicente Del Bosque membela La Furia Roja. Melawan Italia akan menjadi caps-nya yang pertama di level internasional.

"Saya sangat senang membuat debut di Calderon yang merupakan kandang kami. Bermain lawan Italia selalu menambah motivasi. Saya akan mencoba menjadi diri sendiri dan bermain dengan penuh percaya diri dan dan hasrat tinggi," ujar Costa kepada situs resmi tim Spanyol.

"Saya berada di sini karena usaha saya bersama Atletico dan saya ingin melakukan hal yang sama atau bahkan lebih, menjadi bagian penting dan berguna buat tim. Saya ingin membuktikan kapasitas saya untuk semua yang sudah dikatakan dan apa yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir. Saya memiliki keinginan yang besar untuk pertandingan ini."

Costa sendiri merupakan pemain kelahiran Brasil yang memilih untuk membela timnas Spanyol. Ia sempat menjadi rebutan Brasil dan Spanyol sebelum akhirnya memantapkan diri memilih membela tim juara bertahan Piala Dunia itu.[initial]

 (sm/ada)