Claudio Ranieri Menangkan The Best FIFA Men's Coach 2016

Claudio Ranieri Menangkan The Best FIFA Men's Coach 2016
Claudio Ranieri. (c) AFP

Bola.net - - Claudio Ranieri dipastikan meraih penghargaan The Best FIFA Men's Coach 2016. Dengan kata lain, Ranieri dipastikan menjadi pelatih terbaik dunia untuk tahun 2016. Penghargaan pelatih terbaik dunia 2016 memang cukup ketat. Tiga pelatih yang menjadi finalis memang sudah mencatatkan prestasi luar biasa tahun lalu.

Claudio Ranieri menang setelah banyak disebut sudah menciptakan keajaiban di Premier League musim lalu. Pelatih Leicester City itu berhasil mengantarkan The Foxes menjadi juara Premier League meski awalnya Leicester banyak diprediksi akan bersaing menghindari degradasi.

Meski profesi aslinya adalah insinyur komunikasi dan kelistrikan, Fernando Santos berhasil menjadi legenda Portugal setelah menjadi juar Euro 2016. Itu adalah trofi pertama Portugal dalam sejarah mereka.

Zinedine Zidane membuat kejutan dengan pekerjaan yang luar biasa sepanjang tahun 2016. Ditunjuk menggantikan Rafael Benitez, Zidane menunjukkan peningkatan instan terhadap prestasi Madrid. Ia berhasil mengantarkan Los Blancos menjadi juara Liga Champions.