Chiellini Tantang FIFA Hukum Suarez

Chiellini Tantang FIFA Hukum Suarez
Chiellini tak yakin FIFA berani hukum Suarez. (c) AFP
Bola.net - Giorgio Chiellini masih marah dengan gigitan yang dilakukan Luis Suarez terhadap dirinya. Chiellini menjadi pemain ketiga yang menjadi korban gigitan Suarez. Sebelumnya Suarez sudah pernah menggigit lawan saat bermain bagi Ajax Amsterdam dan Liverpool.

Namun Chiellini tidak yakin FIFA punya nyali untuk menghukum Suarez. Chiellini berharap FIFA bertindak berani meski harus mendepak salah satu bintang terbaik di Piala Dunia kali ini.

"Suarez itu 'licin' dan dia bisa saja lolos dari hukuman. Fifa tentu tak ingin kehilangan salah satu pemain bintang mereka di Piala Dunia," cetus Chiellini kepada Sky Italia.

Meski demikian, Chiellini masih berharap FIFA mau memberikan hukuman retrospektif. Sudah ada banyak bukti video yang menunjukkan bahwa Suarez memang sengaja menggigitnya.

"Saya akan sangat senang jika melihat FIFA memiliki keberanian menggunakan bukti video untuk menghukum Suarez. Wasit juga sudah melihat bekas gigitan itu, tetapi dia tak berbuat apa-apa." [initial]

 (sky/hsw)