Chicharito: Van Persie Striker Tercepat

Chicharito: Van Persie Striker Tercepat
Robin van Persie. (c) AFP
Bola.net - Javier Hernandez menyatakan kekagumannya pada Robin van Persie, striker Manchester United yang jadi rekannya di klub, namun akan berubah lawan kala Meksiko dan Belanda saling bertarung di babak 16 besar Piala Dunia 2014.

Pemain yang akrab disapa Chicharito tersebut tak ragu menyebut RVP sebagai salah satu striker tercepat di antara barisan striker berkelas dunia lainnya. Ia juga mengaku banyak belajar dari sosok yang mencetak dua gol ke gawang Spanyol tersebut.

"Ia adalah seorang striker yang bagus. Ia mempunyai teknik yang membuatnya menjadi pemain kelas dunia," tutur Hernandez menurut laporan FIFA.com.

"Ia adalah salah satu striker tercepat yang pernah ada. Saya banyak belajar dari dirinya dan ia juga banyak membantu saya," pungkasnya.

Hernandez mencetak satu gol kala Meksiko mengalahkan Kroasia 3-1 dini hari tadi. [initial]

 (fifa/rer)