
Bola.net - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengecek kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Lapangan tersebut diproyeksikan sebagai venue Piala Dunia U-20 2023 yang akan bergulir Mei mendatang.
Erick Thohir didampingi waketum, Zainuddin Amali dan Ratu Tisha Destria, serta Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Menteri BUMN itu mengecek kesiapan tribun, media center, hingga lapangan.
"Saya terus terang terharu karena tadi dilaporkan pemerintah daerah, pemerintah pusat, dua bulan terakhir melakukan sesuatu misi yang tidak mudah," kata Erick Thohir di hadapan awak media, Senin (13/03/2023).
Advertisement
Progres yang ditunjukkan Stadion Gelora Bung Tomo menunjukkan bahwa pemerintah benar-benar serius dalam bersiap menyambut Piala Dunia U-20, khususnya pemerintah daerah.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Fasilitas Pendukung
Setelah mengecek beberapa sisi, Erick Thohir memuji kualitas Stadion Gelora Bung Tomo walaupun masih ada fasilitas pendukung yang harus dilengkapi.
"Kita tentu harus maksimalkan lagi fasilitas pendukungnya, tapi ini salah satu yang terbaik," Erick Thohir menambahkan.
"Kalau saya lihat, ini benar-benar untuk lapangan sepak bolanya sangat maksimal," tegasnya.
Kebanggaan Jawa Timur
Keberadaan Stadion Gelora Bung Tomo, kata Erick, bisa dibanggakan oleh masyarakat Jawa Timur. Dengan demikian, sepak bola tidak hanya terpusat di Jakarta.
"Sepak bola tidak hanya terpusat di Jakarta, tapi di Jawa Timur tidak kalah karena punya fasilitas yang luar biasa," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Reaksi Erick Thohir Saat Meninjau Venue Piala Dunia U-20 2023, Stadion Gelora Bung Tomo
- Erick Thohir Kunjungi Venue Final Piala Dunia U-20 2023 Stadion Manahan
- Jelang Piala Dunia U-20, Erick Thohir Puji Stadion Gelora Bung Tomo: Salah Satu yang Terbaik
- Karier Hugo Gomes Jaja: Dari Final Piala Dunia U-20 2015 hingga 2 Musim di BRI Liga 1
- 3 Pemain Bintang di Piala Dunia U-20 2017: Federico Valverde Bawa Uruguay ke Semifinal
- 2 Pemain Bintang di Piala Dunia U-20 2015: Ada Sergej Milinkovic-Savic dan Gabriel Jesus
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 22 Maret 2025 15:10
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:48
-
piala dunia 22 Maret 2025 14:14
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:45
-
piala dunia 22 Maret 2025 13:32
-
piala dunia 22 Maret 2025 08:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...